
Dandim 0424/Tanggamus Pimpin Upacara Hari Kesaktian Pancasila dan Acara Corpraport Kenaikan Pangkat
Dandim 0424/Tanggamus Letkol Inf Vicky Heru Harsanto S.I.P,M.Si., memimpin Upacara Hari Kesaktian Pancasila dan Acara Laporan Corpraport Kenaikan Pangkat Prajurit Kodim 0424/Tanggamus Bintara dan Tamtama bertempat di Lapangan apel Makodim, Jl, Ir Hi Juanda ,Waisom, Kec. Kota Agung Timur, Kab. Tanggamus, Selasa (01/10/2024).
Turut hadir pada kegiatan tersebut antara lain seluruh jajaran Danramil dan Perwira Staf serta Prajurit Kodim 0424/Tanggamus dan Persit.
Petugas Upacara diantaranya,” Dandim 0424/Tanggamus Letkol Inf Vicky Heru Harsanto S.I.P,M.Si.,sebagai Irup, Perwira Upacara (Kapten Inf Juliani Abri), Komandan Upacara (Letda Inf Yudi Pinalosa), Pembaca Pembukaan UUD 1945 (Letda Inf Masirun), Pembaca Ikrar (Lettu Inf Y Sitorus) serta Pembaca Doa (Kapten Inf Rahmat Kartolo).
Adapun personil Kodim 0424/Tanggamus yang melaksanakan Corpraport kenaikan pangkat berjumlah 50 orang, diantaranya ( 40 orang bintara dan 10 orang tamtama).
Setelah pelaksanaan upacara selsai kegiatan dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat oleh Dandim 0424/Tanggamus di dampingi Ketua Persit, Danramil jajaran dan Perwira Staf dan di ikuti seluruh prajurit kepada personil yang naik pangkat.