Danramil 424-03 Kota Agung Hadiri Training Of Trainer Fasilitator PPK Dan PPS Pilkada Tahun 2024

Danramil 424-03 Kota Agung Kapten Inf Juliani Abri menghadiri kegiatan Training Of Trainer Fasilitator PPK Dan PPS Dalam BIMTEK Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara Pemilihan Gubernur Dan Wakil Gubernur, Bupati Dan Wakil Bupati Tahun 2024 Kabupaten Tanggamus, bertempat di Aula Islamic Centre Jl. Soekarno Hata Kecamatan Kota Agung, Kabupaten Tanggamus Rabu (06/11/2024).

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Edi Berdian S.Pi (Ketua KPU Tanggamus), Kapten Inf Juliani Abri (Mewakili Dandim 0424/Tanggamus), Zaimna S.Pd.I (Anggota KPU), Komisioner KPU, Ketua dan Anggota PPS Kabupaten Tanggamus, Ketua dan Anggota PPK Kabupaten Tanggamus.

Dalam sambutannya Sambutan Ketua KPU Edi Berdian S.Pi menyampaikan Kita ketahui bersama penyelenggaraan Pilkada tinggal hitungan hari kurang lebih 21 hari lagi, oleh karenanya kita selaku penyelenggara harus memastikan bahwa kegiatan Pilkada nanti di tanggal 27 November, sesuai dengan prinsip dan asas penyelenggaraan pemilu, berkaitan dengan itu maka KPU Tanggamus berkomitmen dalam rangka untuk meningkatkan kemampuan SDM.

Melalui kegiatan TOT ini sengaja kita selenggarakan dalam rangka menyatukan persepsi pemahaman terkait dengan tahapan kegiatan yang nanti akan teman-teman lakukan baik di tingkat Kecamatan dan Pekon ataupun nanti pada saat di tingkat TPS harapan kami teman-teman serius dalam mengikuti kegiatan ini karena nantinya setelah rekan-rekan selesai mengikuti kegiatan ini rekan-rekan mempunyai kewajiban untuk mentransfer pengetahuan yang rekan-rekan peroleh dari ruangan ini.

Pemahaman itu harus sama disampaikan kepada rekan-rekan KPPS yang menjadi ujung tombak penyelenggaraan Pilkada serentak nanti jangan sampai penyelenggaraan Pilkada berdampak negatif bagi teman-teman KPPS karena kurangnya pengetahuan dan pemahaman terkait dengan penyelenggaraan di tingkat TPS jangan sampai teman-teman KPPS tidak mengetahui tugasnya apa selaku KPPS, kami harap teman-teman serius dalam mengikuti kegiatan ini.Saya menitip pesan kepada teman-teman baik PPK atau TPS tetap Solid jaga soliditas integritas kita selaku penyelenggara dan yang paling penting adalah menjaga netralitas .

Sementara itu Danramil 424-03/Kota Agung Kapten Inf Juliani Abri menyampaikan – Indonesia memiliki 4 (Empat) Pilar Kebangsaan yakni :1.Pancasila, 2. UUD 1945,3.Bhineka Tunggal Ika.4. NKRI.

Semuanya harus dipahami dan dilaksanakan secara konsisten. Sebab, keempat pilar tersebut menjaga kemajemukan sama halnya dengan mempertahankan dan merawat persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia terutama di tengah tahun politik.

Hal ini mengacu pada sila ke 3 Pancasila yaitu Persatuan Indonesia yang memeiliki 7 Butir dan isinya adalah :

1. Mampu menempatkan persatuan, kesatuan, serta kepentingan dan keselamatan bangsa dan negara sebagai kepentingan bersama di atas kepentingan pribadi dan golongan.

2. Sanggup dan rela berkorban untuk kepentingan negara dan bangsa apabila diperlukan.

3. Mengembangkan rasa cinta kepada tanah air dan bangsa.

4. Mengembangkan rasa kebanggaan berkebangsaan dan bertanah air Indonesia.

5. Memelihara ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi, dan keadilan sosial.

6. Mengembangkan persatuan Indonesia atas dasar Bhinneka Tunggal Ika.

7. Memajukan pergaulan demi persatuan dan kesatuan bangsa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *