
Kodim 0424/Tanggamus kembali menggelar jumat berkah di wilayah teritorial Koramil 424-06/Pringsewu dengan membagikan sembako kepada masyarakat kurang mampu dan Lansia di Pekon Waluyojati, Kec. Pringsewu, Kab. Pringsewu. Jum’at (22/12/2023).
Sembako yang dibagikan kepada warga tersebut merupakan bentuk kepedulian Kodim 0424/Tanggamus melalui Koramil 424-06/Pringsewu dalam kegiatan Jumat Berkah.
Danramil 424-06/Pringsewu Kapten Inf P. Rahmat H, S.Sos.,menyampaikan Kegiatan Jum’at Berkah adalah kegiatan program yang di perintahkan Komando Atas dan merupakan kegiatan rutinitas setiap Minggu yang sudah dilakukan Dandim 0424/Tanggamus dengan harapan dapat meringankan beban Masyarakat sekitar yang membutuhkan, adapun kegiatan Jum’at berkah berupa pembagian paket sembako. Sasaran pembagian paket Sembako yaitu masyarakat prasejahtera, lansia dan masyarakat kurang mampu.
Dengan adanya kegiatan Jum’at Berkah ini, apa yang di lakukan Kodim 0424/Tanggamus dapat memberikan manfaat untuk masyarakat sekitar, menyambung silaturahmi serta mempererat hubungan TNI dengan masyarakat.
Harapan kedepannya kegiatan seperti ini dapat terus di laksanakan dengan sasaran masyarakat penerima manfaat dapat lebih banyak lagi.’’Pungkasnya.