Danramil 424-06/Pringsewu Hadiri Rapat Persiapan Angkutan Lebaran Tahun 2024/1445

Danramil 424-06/Ppringsewu Kapten Inf P. Rahmat. H S.Sos.,menghadiri kegiatan rapat persiapan angkutan lebaran tahun 2024/1445 H di ruang rapat Sekda kabupaten Pringsewu, Selasa (26/03/2024).

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Asisten I Perekonomian dan pembangunan Pringsewu (Drs Maskur MM), Danramil 424-06/Psw (Kpt Inf Rahmat), Kabak Ops Pringsewu (Kompo  I Made Indra Wijaya, SH, MH), Kadis Porapar Pringsewu (Ibnu Hirjayanto S.pd), Kadis Perhubungan (Bambang Suharmanu S. Sos), Kasat Pol PP (Jahron S.Pd).

Dalam kegiatan menyambut lebaran baik arus mudik maupun arus balik pemerintah dan aparat menyiapkan pos-pos pengaman yang ada di wilayah Pringsewu agar dapat digunakan masyarakat untuk beristirahat.

Pemerintah  dan aparat juga selalu siap untuk menjaga keamanan dan kelancaran yang ada di kabupaten pringsewu bagi pengguna jalan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *