Babinsa Koramil 424 – 10/ Pardasuka Dampingi Pembagian Beras Di Kantor Pekon Pardasuka

Babinsa Koramil 424–10/Pardasuka, Serka Martoyo mendampingi secara langsung pembagian beras  yang bertempat di Kantor Pekon Pardasuka kec. Pardasuka kab. Pringsewu. Minggu (02/06/2024).

Untuk diketahui pembagian beras dari Bulog ini merupakan program yang dilakukan secara serentak demi mengendalikan laju inflasi daerah dan meningkatkan ketahanan pangan.

Serka Martoyo mengungkapkan bahwa pendampingan penyaluran beras program keluarga harapan (PKH) di Pekon Pardasuka yang dilakukan sebagai upaya untuk memastikan penyaluran bantuan tepat sasaran dan sesuai dengan data yang ada.

“Selaku Babinsa melaksanakan pendampingan ini sifatnya hanya membantu kelancaran penyaluran bantuan dan memberikan pengamanan kepada pihak pemerintah desa. Pada kegiatan tersebut dalam rangka memastikan bahwasanya penyaluran bantuan berupa beras Program PKH ini memang sesuai dengan data yang ada serta tepat sasaran,”pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *