Babinsa Kodim 0424 Tanggamus Saling Bahu Membahu Membuat Jalan

Babinsa Koramil 424-03/Kotaagung Serda Irwandi turut serta melaksanakan gotong royong Bersama warga dalam rangka pembukaan badan jalan di Tanjung anom Kec. Kotaagung Timur kab. Tanggamus, Rabu (16/02).

Selaku anggota Babinsa Koramil 424-03/Kotaagung bersama dengan warga masyarakat bahu membahu membangun jalan sepanjang 200 meter.

Serda Irwandi mengatakan kegiatan gotong royong ini harus terus dilakukan ini menunjukkan kekompakan dan kedekatan antara anggota Babinsa dan warga masyarakat Binaannya perlu dipertahankan, dan ini merupakan langkah positif guna terwujudnya kemanunggalan TNI dengan rakyat.

“Alhamdulillah dengan senang hati dan semangat bersama-sama dengan warga saling bergotong-royong bahu-membahu dalam membangun jalan untuk mempermudah akses warga menuju kebon dan kampung” Imbuhnya”

Dari kegiatan itu, Serda Irwandi juga berharap kedepannya, sinergitas TNI dan aparat pemerintah daerah terus bekerja sama, mengajak masyarakat berperan aktif dan peduli pada kebersihan lingkungannya

#tniad
#tniadmengabdidanmembangunbersamarakyat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *