Babinsa Koramil 424-02/Wonosobo Ajak Warga Jaga Keamanan Pasca Pilkada

Pasca Pilkada serentak, Babinsa Koramil 424-03/Wonosobo Serda Sudharmato, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga dan tokoh masyarakat di Pekon Sumur Tujuh, Kec. Wonoaobo, Kab. Tanggamus, Kamis (28/11/2024).

Kegiatan ini dilakukan untuk mempererat hubungan antara Babinsa dan masyarakat sekaligus memberikan imbauan terkait keamanan pasca pelaksanaan Pilkada serentak 2024.

Dalam kesempatan tersebut, Serda Sudharmato menghimbau kepada tokoh masyarakat untuk terus menjalin komunikasi dengan Babinsa maupun Bhabinkamtibmas terkait perkembangan situasi di wilayah. “Kami berharap kerja sama dari seluruh lapisan masyarakat untuk peduli terhadap keamanan di wilayah masing-masing demi menciptakan kondisi yang aman dan kondusif,” ujar Serda Sudharmato.

Selain itu, Babinsa juga mengingatkan warga agar segera melaporkan apabila menemukan indikasi atau potensi ancaman keamanan setelah pelaksanaan Pilkada. Hal ini penting untuk memastikan agar stabilitas wilayah tetap terjaga.“Kami siap menerima informasi dari masyarakat demi keamanan bersama,” tambahnya.

Kegiatan Komsos yang berlangsung dengan tertib dan aman ini mendapatkan respons positif dari warga. Mereka mengapresiasi peran Babinsa dalam menjaga keamanan dan ketertiban di PekonSumur Tujuh, khususnya setelah pesta demokrasi usai dilaksanakan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *