
Dandim 0424/Tanggamus Letkol Inf Vicky Heru Harsanto S.I.P,M.Si., bersama Jajaran Forkompimda mengikuti Do’a bersama ahir tahun 2024 Kabupaten Tanggamus, bertempat di Ruang lobi sekretariat daerah kabupaten tanggamus, Jum’at (27/12/2024).
Dalam Sambutannya Pj Bupati Tanggamus Dr Ir Mulyadi Irsan, M.T menyampaikan terima kasih Saya sampaikan kepada para Jama’ah Do’a Bersama yang dengan tulus ikhlas meluangkan waktu, untuk bersama-sama kita bermunajat, berdo’a untuk mencari ridho dan rahmat dari Allah, untuk selalu bersyukur telah melalui Tahun 2024 dengan kesehatan dan keselamatan, dan berharap memasuki Tahun 2025 kita semua akan selalu diberikan kesehatan, keselamatan dankebahagiaan oleh Allah SWT. Aamiin, yarobbal alaminHadirin Jama’ah Doa Bersama yang dirahmati Allah,Tidak terasa sudah setahun kita menjalani kehidupan di tahun 2024, sebentar lagi kita akan memasuki tahun 2025, yang akan kita mulai dengan suasana baru, semangat baru, membangun bersama, membangun kehidupan bermasyarakat ke arah yang lebih baik Perjalanan di tahun 2024 telah kita jalani dengan segala dinamikanya, dan syukur alhamdulillah di tahun politik ini kita lalui dengan sangat baik.
Di awal tahun, tepatnya bulan Februari kita sukses menyelenggarakan hajat demokrasi terbesar 5 tahunan yaitu Pileg dan Pilpres, sehingga saat ini kita telah mengenal wakil-wakil rakyat kita,baik ditingkat Kabupaten, provinsi dan pusat. Kita juga saat ini telah dipimpin oleh Pimpinan negara yang baru yaitu Bapak Presiden Prabowo Subianto dan Bapak Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.
Begitupula hajat demokrasi lainnya telah kita selesaikan akhir bulan lalu yaitu Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung, serta Bupati dan Wakil Bupati Tanggamus, dimana hasilnya telah kita ketahui bersama dan Insha Allah pada bulan Februari 2025 Kabupaten Tanggamus telah dipimpin oleh Bupati dan Wakil Bupati Tanggamus Periode 2025-2030.
Dari kontestasi tersebut, di tahun politik ini, kita patut bersyukur bahwa Kabupaten Tanggamus tetap dalam keadaan yang kondusif, suasana yang aman dan damai. Karena seluruh masyarakat Tanggamus menyadari bahwa segala perbedaan dimasa lalu, diwaktu kemarin, semuanya telah usai dan saatnya kita bersatu padu kembali merajut persatuan dan kesatuan,bergotong-royong, bersinergi bersama membangun daerah dan bangsa kita Mari berikan dedikasi terbaik bagi daerah, sesuai peran dan profesi kita masing-masing.Para Hadirin yang berbahagia,Momen Pergantian Tahun ini, hendaknya kita jadikan momentum untuk bertekad bangkit kembalimembangun diri dengan nilai-nilai moral yang lebih baik. Kita menyadari bahwa perubahan itu tidak mudah, namun kita terus berupaya melakukan perubahan-perubahan dalam berbagai aspek.
Sebagai contoh dalam proses penyelenggaraanpemerintahan, kami telah berusaha melakukan perubahan sungguh-sunggguh untuk membangun pemerintahan yang baik, serta memberikan pelayanan publik yang sebaik-baiknya kepada warga masyarakat.
Adapun Prestasi dan penghargaan yang kami dapat selama kami mendapatkan amanah sebagai Penjabat Bupati Tanggamus, diantaranya: Penghargaan Insentif Fiskal atas Kinerja Penurunan Stunting dan Kinerja Percepatan Belanja Daerah Tahun 2024 dari Kemenkeu RI yang diserahkan oleh Wakil Presiden RI pada 4 September 2024; Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Award BPJS Kesehatan diserahkan oleh Wakil Presiden RI pada 8 Agustus 2024; Penghargaan Plakat ADIPURA untuk kategori Hutan Kota Terbaik Se-Indonesia.
Penghargaan diserahkan oleh Kementerian LHK pada tanggal 5 Maret 2024; Penghargaan Predikat Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik Zona Hijau Kualitas Tertinggi dari Ombudsman RI di Bandar Lampung pada 12 Desember 2024; Penghargaan Proklim Utama Tahun 2023 untuk Pekon Gisting Atas, Diserahkan oleh Menteri LHK di Gedung Manggala Wanabakti KLHK Jakarta tanggal 24 Oktober 2023; Penghargaan Juara 2 Tingkat Nasional Lomba Desa Wisata Nusantara Tahun 2023 Kategori Desa Berkembang untuk Pekon Kiluan Negeri, diserahkan oleh Menteri Desa dan PDTT di Lombok NTB tanggal 24 November 2023; Penghargaan Inovation Government Award Tahun 2023 sebagai Kabupaten Sangat Inovatif, diserahkan oleh Kemendagri di Ruang Sasana Bhakti Praja Jakarta tanggal 12 Desember 2023; Penghargaan Kabupaten Peduli HAM Tahun 2023, diserahkan oleh KaKanwil Kemenkumham Lampung tanggal 22 Desember 2023; Desa Wisata Kiluan Kecamatan Kelumbayan sebagai 50 Besar Desa Wisata terbaik se Indonesia Tahun 2024, pada kegiatan Visitasi Kemenparekraf tanggal 31 Juli 2024; Penghargaan Gadjah Mada Digital Transformation Governance Index (GM-DTGI) Award Kategori Terbaik Pertama di Provinsi Lampung dan 30 Terbaik Nasional dari 406 Kabupaten se-Indonesia, di serahkan di Yogyakarta 10 Desember 2024; Dalam dunia olahraga, Putra asli Tanggamus dari kecamatan Gunung Alip, menorehkan sejarah baru yaitu dengan menjadi JUARA DUNIA Pencak Silat di Abu Dhabi UEA a.n. M. Wildan, pada tanggal 22 Desember 2024, sebelumnya di bulan September 2024 M. WIldan Atlet Tanggamus mewakili ProvinsibLampung meraih Medali Emas PON XXI Tahun 2024 di Medan Sumatera Utara.Banyak lagi penghargaan serta prestasi lainnya, baik prestasi individu atau prestasi daerah.
Prestasi ini merupakan buah keberhasilan kerja keras dan kerja nyata dari seluruh komponen warga masyarakat Kabupaten Tanggamus, termasuk rekan-rekan Anggota FORKOPIMDA, para Anggota DPRD, ASN, TNI/Polri, Partai Politik, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Pemuda-Pemudi dan lain-lain.Bapak/Ibu hadirin yang Saya hormati, Dalam proses pembangunan di Kabupaten kita tercinta ini, satu hal yang tak kalah penting adalah tetap terjaganya situasi kondusif, aman tenteram dan damai. Karena dengan situasi yang kondusif, maka kita dapat menggerakkan dan mengarahkan pembangunan, untuk mengolah potensi nyata daerah dengan lebih cepat dan terarah, agar dapat memenuhi harapan masyarakat yang ingin daerahnya makin maju, warganya makin sejahtera.
Demikian sambutan ini saya sampaikan. Mari kita ikuti Do’a Bersama ini dengan penuh khidmat, khusyuk serta ikhlas, semoga amal ibadah kita di terima dan di Ridhai oleh Allah SWT. Akhirnya kepada Allah jualah kita bermohon dan berserah diri, semoga apa yang kita laksanakan senantiasa mendapat Rahmat dan Ridha–Nya. Aamiin, aamiin, yarobbal alamin.