Petugas Gabungan Koramil 424-02/Wonosobo Melaksanakan Penggiringan Kawanan Gajah DI Kawasan TNBBS

Tanggamus – Petugas gabungan yang terdiri dari Tim Penggiringan gajah BBTNBBS beserta Mitra WCS, Sahabat satwa dan di bantu anggota Koramil 424-02/ Wonosobo pagi ini masih melakukan penggiringan gajah ke arah kawasan Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS). Sabtu (08-01-2022).

Menurut Sulki salah satu warga “Atas kerjasama semua pihak saya berharap kawanan gajah bisa di giring masuk ke kawasan TNBBS dan menjauh dari perkebunan dan pemukiman warga” ujarnya.

Babinsa Koramil 424-02/ Wonosobo Serda Heru Purnomo mengatakan, “Pihaknya bersama tim gabungan seharian penuh dari sore kemarin hingga pagi ini masih melakukan penggiringan gajah ke arah kawasan Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS)” jelasnya.

Dandim 0424 Tanggamus, Letnan Kolonel Arm Micha Arruan, S.E., M.M. menjelaskan “Dimohon kepada warga masyarakat untuk selalu waspada yang berada di sekitar jalur penggiringan Talang Lahat, Talang Sarwan,Talang Pulut,Talang Sinar luas,Talang Ilahan ,Talang Teluk Dalam, Talang Teluk Luar, Talang Karet, Talang Hi Bastam dsk untuk hari ini sd 7 hari kedepan agar tidak melakukan aktivitas di kebun untuk menghindari hal – hal yg tidak kita inginkan, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terimakasih” tutupnya. Hingga berita ini dimuat kegiatan ini masih terus berlangsung. (Pendim 0424 Tanggamus)