


Tim Asnik Denpal II/3 Bandar Lampung mengadakan pemeriksaan dan perawatan kendaraan dinas, senjata serta gudang munisi Kodim 0424/Tanggamus
Pemeriksaan ini dimaksudkan untuk mengecek kelengkapan dan kesiapan kendaraan, senjata dan alat perlengkapan lainnya baik administrasi maupun fisik kendaraan itu sendiri seperti yang disampaikan oleh Tim Asnik yang diketuai Letda cpl Hendriandi beserta 5 orang anggotanya saat mengecek kendaraan.
Plh Pasi Log Kodim 0424/Tanggamus Kapten CKU Saleh Umar mengatakan bahwa kendaraan dinas maupun senjata serta perlengkapan lainnya yang ada di Kodim 0424/Tanggamus kondisinya masih terawat dan dapat berfungsi dengan baik, karena anggota yang diberi tanggung jawab untuk memegang kendaraan dinas ataupun peralatan lainnya termasuk senjata diwajibkan untuk di rawat.